Baksos Kemanusiaan, Sport Dirga TNI AU Bagikan 1000 Paket Sembako ,kacamata, Peralatan Sekolah Pada Masyarakat Muara.

author photo

Moltoday.com  -  Taput |Dalam rangka Bakti Sosial kesehatan dan demo udara TNI AU 2018 di kecamatan Muara Huta Ginjang kabupaten Tapanuli Utara bagikan 1000 paket sembako,makanan bayi, pemeriksaan kesehatan  dan pengobatan gratis serta pembagian kaca mata dan peralatan sekolah pada masyarakat kecamatan Huta Ginjang.

Bertempat didepan SD Negeri 173365 Muara ,Sabtu 1/12/2018 jam 8:00 WIB.

Turut hadir dalam kegiatan Waasport Dirga TNI AU Marsekal pertama Nadirsyah beserta ibu, Danlanud Soewondo Kolonel Pnb Dirk Poltje Lengkey beserta staf,Dandim Tapanuli Utara Letkol INF Rico Julianto Siagian,Kapolres Tapanuli Utara AKBP Horas Silaen dan Bupati Tapanuli Utara yang diwakilkan oleh asisten administrasi umum kabupaten Tapanuli Utara Surya Darma Nababan yang  dalam sambutannya mengucapkan terimakasih pada Sportdirga AU yang telah datang di kabupaten Muara dalam rangka Bakti Sosial dan demo udara di kabupaten Tapanuli Utara ini tentunya dengan hal ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta dapat juga meningkatkan kepariwisataan di kecamatan Muara.

Sementara Asisten Potensi dirgantara KASAU
Marsekal muda
Agus Munandar
Dalam sambutanya
 yang dibacakan Waasport dirga
Marsekal pertama Nadirsyah mengatakan bahwa:
Sesuai UUD RI no 34 tahun 2004 pasal 10 disebutkan tugas TNI AU adalah untuk melaksanakan tugas Matra udara dibilang pertahanan,menegakkan hukum dan menjaga keamanan di wilayah hukum dan menjaga keamanan di wilayah udara yuridiksi nasional sesuai ketentuan hukum nasional dan hukum internasional,melaksanakan tugas TNI dalam pembangunan dan pengembangan kekuatan Matra udara serta melaksanakan pemberdayaan wilayah pertahanan.

UUD RI no 3 tahun 2002 tentang pertahanan negara ,TNI AU mempunyai tugas dan petanya sebagai alat pertahanan negara dengan melaksanakan fungsi pembinaan teritorial Matra udara.Tugas ini dilakukan oleh Sportdirga sebagai staf pembantu pimpinan tingkat Mabesau yang berkedudukan langsung dibawah kepala staf angkatan udara.

Sesuai dasar itulah maka TNI AU pada kesempatan ini melaksanakan kegiatan yang diberi nama pelangi Nusantara tahun 2018 dalam rangka membantu pemerintah daerah untuk mempercepat pembangunan dan ikut serta dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat serta mengembangkan potensi wisata di wilayah Tapanuli Utara.di samping hal tersebut diharapkan juga meningkatnya kemanunggalan prajurit TNI AU dengan rakyat dapat terus terjalin dan semakin mantap.

Kegiatan ini meliputi kegiatan bakti sosial kesehatan yang terdiri dari kesehatan umum dan pemeriksaan mata dan pemberian  kaca  mata gratis serta pembagian sembako dan makanan bayi.

" Harapan kami, kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan dapat berkesinambungan dimasa yang akan datang " ucap Nadirsyah.

Lanjutnya lagi " dengan kegiatan ini juga diharapkan terjalin hubungan kerja sama antara TNI AU khususnya  Lanud Soewondo Medan dengan pemerintah Taput  dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan kemanusiaan termasuk kegiatan mempromosikan olah raga Dirgantara ucap Marsekal pertama Nadirsyah mengakhiri kata sambutan Marsekal Muda Agus Munandar.

Usai membacakan kata Sambutan dari Marsekal Muda Agus Munandar , Marsekal pertama Nadirsyah langsung memberikan cindera mata kepada Bupati Taput yang diwakilkan oleh bapak asisten administrasi umum Drs.Satya Darma berupa miniatur pesawat tempur dilanjutkan dengan pemberian paket sembako pada masyarakat serta pembelian peralatan sekolah bagi siswa -siswi sekolah dasar negeri  173365 kecamatan Muara.

Selanjutnya Waasport Dirga bersama Danlanud Soewondo didampingi Dandim Tapanuli Utara dan Kapolres Tapanuli Utara meninjau proses pemeriksaan kesehatan masyarakat Kecamatan Muara. (Sembiring /Leo)
Komentar Anda

Berita Terkini