Desa Lalang Deliserdang Memperingati Tahun Baru Islam 1440 H

author photo

Deliserdang,Sumut -- Memperingati Tahun Baru Islam 1440 H, BKM Amaliyah dan masyarkat dusun 2 Desa lalang Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang mengadakan pestival perlombaan marhaban, perlombaan azan, busana muslim dan Pildacil.




Acara perlombaan yang diadakan pada hari Sabtu 27 Oktober 2018 diikuti 12 peserta dari 17 Desa yang diundang.

Acara tersebut dihadiri tokoh masyarakat, Ketua DPRDSU Bapak H Wagiren Arman S.Sos, Gubernur Sumatera Utara yang diwakili staf ahli gubernur Bapak Noval Mahyar S.H, M.Hum, anggota DPRD Deliserdang H.Jasa Wardani Ginting dan Kepala Desa Lalang yang juga Calon legeslatif DPRDSU Indrayani Nasution S.H,.

Ketua DPRDSU dalam sambutannya mengatakan, Tahun Baru Islam ini momentum untuk meningkatkan kebersamaan antar sesama umat beragama. Sebab di Sumatera Utara khususnya Kabupaten Deliserdang memiliki beragam agama.

" Marilah kita saling menghargai dan menghormati sesama agama",ucap Wagiren.

Gubernur Sumut yang diwakili staf ahli Gubernur, Noval Mahyar, S.H, M.Hum, membacakan isi sambutan Gubernur "dalam acara peringatan tahun baru islam 1440 H / 2018 M, sangat  tepat untuk mengkaji kembali apa yang telah kita lakukan selama tahun 1439 H yang lalu,  baik yang berhubungan dengan pelaksanaan ibadah kepada Allah Swt, mampu berhubungan dengan sesama manusia sebagai mahluk sosial . Disamping itu pula dikaji kembali tujuan kita dalam mensukseskan pembangunan Provinsi Sumut ini.

Suatu hal sangat penting adalah perubahan dalam memperingati tahun Baru Islam adalah bagaimana supaya kita dapat mendorong peningkatan semangat dan bagaimana masyarakat untuk nengambil sikap mental individu kita semua terutama dalam upaya proses pencipta kebangkitan dunia islam kedepan.

Sebagaimana kita ketahui bersama Hijrah Nabi Muhammad Saw dari Mekah ke Madinah telah membawa perihal besar terhadap perbaikan umat manusia. Perubahan dari jaman jahiliyah menuju peradaban madani dibawah naungan cahaya Ilahi, dengan kata lain Rasulullah SAW melakukan perubahan yang paling pundamental dalam kehidupan yang tidak memiliki perbedaan kearah kehidupan yang penuh rahmat ampunan dan kasih sayang.

Maka Hijrah dimasa kini adalah ijrah mental, perilaku dan hidup yang lebih baik. Dengan semangat tahun baru islam1440 H, mari kita rajut kebersamaan dalam meningkatkan silaturahim sesama kita.

Gubernur juga mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya atas pelaksanaan kegiatan ini dan semoga kegiatan ini mendapatkan Ridho dari Allah swt dan menjadi amal ibadah bagi kita sekalian amin amin ya rabbal alamin".

Dilanjutkan dengan membuka pestival marahaban dengan mengucapkan bismillahhirrahmannirrahim dan pemukulan beduk.**(Irwansyah)
Komentar Anda

Berita Terkini