Pemkab Pakpak Bharat Laksanakan Rapat Kerjasama Operasional BPJS Ketenagakerjaan Kantor Wilayah Sumbagut..

author photo
Pemkab Pakpak Bharat Laksanakan Rapat Kerjasama Operasional BPJS Ketenagakerjaan Kantor Wilayah Sumbagut..
Pemkab Pakpak Bharat bersama BPJS Ketenagakerjaan dalam Rapat Kerjasama Operasional

Moltoday – Pakpak Bharat |Wujud kepatuhan akan Undang-undang No.24 Tahun 2011 Pasal 11, BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Sumbagut Kantor Cabang Pembantu Kabupaten Karo dan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat berencana menjalin kerjasama dalam rangka mendaftarkan seluruh pejabat negara, (Bupati/Wakil Bupati, Ketua/Wakil Ketua DPRD), Kepala Desa, Aparatur Desa, ASN, dan Honorer di Kabupaten Pakpak Bharat agar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. 

Rencana ini tertuang dalam rapat kerjasama Operasional (KSO) di Bale Sada Arih, Kompleks Perkantoran Panorama Indah Sindeka, Salak, pada Kamis (08/11), yang dihadiri Sekretaris Daerah, Sahat Banurea, S.Sos, M.Si, didampingi oleh Kadis Pendidikan, Mester Padang, S.Pd, MM, Kadis KP2T-PM Drs. Losmar Berutu, MM, Asisten Administrasi dan Pembangunan Supardi Padang, SP, MM. 

Dari unsur BPJS hadir Deputi direktur BPJS Ketenagakerjaan Sumbagut yang diwakili oleh Asisten Deputi Keuangan Rakesh Sitepu, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Medan Kota yang diwakili oleh Kepala Bidang BPU, Inggrid Mayasari Ginting, dan Kepala BPJS kantor wilayah Karo, Sanco Manullang. Tampak hadir juga Kepala Kejaksaan Negeri Dairi yang diwakili oleh Kasi Datun, Zulkarnain Harahap.

Zulkarnain Harahap menyampaikan juga bahwa BPJS Ketenagakerjaan ini merupakan program yang baik dan harus di dukung oleh semua kalangan masyarakat termasuk juga pemerintah daerah. Hal senada juga disampaikan oleh Bupati Pakpak Bharat, Dr. Remigo Yolando Berutu, M.Fin, MBA, melalui Sekda, bahwa program BPJS Ketenagakerjaan ini sangat didukung oleh pemerintah, oleh karena banyaknya manfaat yang diperoleh bagi pesertanya. Ditambahkan oleh Sahat Banurea kembali, bahwa seluruh aspek yang bakal menjadi peserta BPJS agar didaftarkan secepat mungkin.**(BM)

Komentar Anda

Berita Terkini