Sudah menjadi langganan Banjir,Tapi tidak ada Perhatian serius dari Pemerintah KBB

author photo

Ngamprah, Jabar  |Musim hujan  mulai datang, angin kencang disertai dengan hujan besar desertai petir  mengakibatkan banyak musibah alam yang terjadi. Beberapa genteng warga yang porak poranda,longsor, pohon tumbang,serta banjir salah satunya yang terjadi di Jalan raya Cangkorah depan sekolah Smk mahardika Desa Giri asih Kecamatan Batujajar Kabupaten Bandung Barat (KBB).


Kondisi banjir ini sudah sering terjadi hampir setiap musim hujan pasti banjir terus,selain sistem drainase yang buruk juga sampah menjadi penyebab terjadi nya banjir diwilayah ini  bertepatan dengan bubaran karyawan sehingga beberapa kendaraan R2, bahkan kendaraan R4 pun tidak dapat melintas  karena kondisi banjir yang begitu dalam,tidak sedikit masyrakat pengguna motor dan mobil yang memaksa menerobos terjangan banjir,sehingga mengakibatkan kendaraan- kendaraan nya mengalami mogok. Senin, (19/11/18).

Beruntung hal ini tidak memakan korban karena saat bersamaan turun hujan deras disertai angin yang kencang, sehingga beberapa kendaraan banyak yang putar arah ke jalan lain,kemacetan pun terjadi hinggu berkilo" di jalan itu. Hal ini diungkapkan oleh Syanti salah satu warga yang hendak pulang melintasi jalan   tersebut.

“Kondisi seperti ini bukan pertama kali,setiap kali musim hujan turun jalan ini sudah menjadi langganan banjir dan tidak ada perhatian serius dari pemerintah Daerah Kabupaten Bandung Barat selama ini” Jelas Syanti.(Leo)
Komentar Anda

Berita Terkini