Kebahagiaan Hidup Dalam TUHAN, Dapat Mengubah Kebaikan Dalam Kehidupan.

author photo
Pdt. Sahat Siringoringo
(MAZ.84:1-8)

Episode:3
Hana banyak mengalami percobaan, yang mana TUHAN telah menutup kandungan nya, tetapi tetap berteguh dalam TUHAN. Dalam ibadahnya Hana mencurahkan segalanya dan tidak pernah putus asa. (1 Samuel 1 : 6).

"Perikop di atas mengajarkan kita untuk tetap berteguh dalam Tuhan dan berserah beribadah pada TUHAN".

Hana yang memiliki iman yang luar biasa, membuat mujizat Tuhan melingkupinya.




Hana menjadikan Rumah ibadahnya sebagai tempat curahan segala percobaan yang dialaminya. Keyakinannya nya membuat mujizat luar biasa dari TUHAN, kandungannya yang tertutup dibukakan.


Inilah nazar Hana pada saat beribadah di Rumah Tuhan, "TUHAN semesta alam, jika sunguh-sungguh Engkau memperhatikan sengsara hamba-Mu ini, tetapi memberikan kepada hamba-Mu ini seorang anak laki-laki, maka aku akan memberikan dia kepada TUHAN untuk seumur hidupnya dan pisau cukur tidak akan menyentuh kepalanya".(1 Samuel 1:11)

Dan TUHAN mengindahkan Hana, sehingga dia mengandung dan melahirkan tiga anak laki-laki dan dua anak perempuan lagi. Sementara itu makin besarlah Samuel yang muda itu di hadapan TUHAN.(1 Samuel 2:21)

Kebahagiaan hidup dalam TUHAN yang didasari Iman akan dapat mengubah segalanya dalam kehidupan umat TUHAN.

Pengujian Iman juga dapat dibaca dalam Lukas 7 : 9, Yesus yang menyembuhkan hamba seorang perwira di Kapernaum.


Tahun 2019, marilah Iman yang menuntun kita mendatangkan mujizat-mujizat, dan janganlah menjauhi peribadahan, jadikanlah rumah ibadah sebagai tempat curahan hati.

Komentar Anda

Berita Terkini