Dilaporkan : Bernard Marpaung
Editor : Bern/Redaksi
MEDAN,MOLTODAY.COM - Koramil 02/MT Kodim 0201/BS melaksanakan Wasbang dan Outbound di SMK Imelda Jalan Bilal No.52 Kel.Pulo Brayan Darat I, Medan Timur pada Sabtu (16/2) sekira 09:00 Wib.
Dalam pelaksanaan kegiatan, para siswa/i menyambut gembira dalam mengikuti perm ainan yang dilaksanakan Personil Koramil 02/MT.
Adapun Wasbang dan Outbound dilaksanakan bertujuan melatih perilaku kepemimpinan dan managemen di alam terbuka dengan pendekatan yang unik dan sederhana tetapi efektif, karena pelatihan ini tidak hanya teori melainkan penerapan yang mendasar dalam kesehariannya, seperti saling percaya, saling memperhatikan serta sikap proaktif dan komunikatif. Pada kegiatan ini siswa/i langsung diperhadapkan dengan alam sekitar.
Hadir dalam giat tersebut, Danramil 02/MT Kapten AM. Marpaung beserta Anggota, serta Kepala sekolah Hendra Batubara dan para guru-guru SMK Imelda.