Published : Panji HS
Editor : Panji,Redaksi
TAPUT | Moltoday.com – Sebuah sepeda
motor merk Sonic nomor polisi BB 4726
DE laju menabrak rumah milik Tarima Sianipar usai menabrak seorang pejalan
kaki yang hendrak menyebrang jalan.
Insiden kecelakaan yang terjadi pada Selasa, 04 Juni 2019 sekira 09:30 Wib,
sepeda motor merk Sonic nomor polisi BB 4726 DE yang ditunggangi Advent Nababan(27)
Warga Nagasaribu Kecamatan Lintongnihuta Humbang Hasundutan, nyosor menabrak rumah
milik Tarima Sianipar yang berada di pinggir jalan sebelah kanan arah
Siborongborong menuju Sipahutar, tepatnya di Jalan Umum KM 02-03
Siborongborong-Sipahutar usai menabrak pejalan kaki Arisa Silitonga yang hendak
menyeberang jalan.
![]() |
Ket foto : Tampak sepeda motor yang ditunggangi Advent nyosor ke rumah Tarima Sianipar, Selasa (04/06/2019) |
Info yang berhasil dihimpun awak media ini, Arisa Silitonga mengalami luka robek pada tangan sebelah kanan, Patah tulang. Kemudian di bawa berobat ke Puskesmas Siborongborong. Sedangkan Advent Nababan Mengalami Luka robek pada bibir, luka robek pada tangan kanan dan kiri dan kendaraan yang ditungganginya terlibat kecelakaan tersebut mengalami kerusakan.
Insiden laka tersebut telah ditangani Polisi untuk proses lebih lanjut.