Peduli masyarakat Aiptu Ngampun Sitepu membantu mengayak padi warga desa Salak

author photo
Published: MBN70
Editor       :Redaksi

Moltoday.com.l- Pakpakbarat- Pada hari senin tanggal 06 Januari 2020, sekira pukul 10.00 Wib, Kbo Sat Binmas Polres Pakpak Bharat melaksanakan kegiatan sambang di desa Salak.

Pada kegiatan sambang tersebut Kbo Sat Binmas menyambangi warga desa salak 1 kec.salak Kab. Pakpak Bharat.

Dalam kesempatan itu Aiptu Ngampun Sitepu membantu warga desa Salak untuk menjemur padi yang dia panen.
"Saya juga bertani sampai sekarang jadi melihat hal seperti itu hati saya tergugah untuk menolong warga karena selain membantu saya juga bagian dari petani ucap Kbo Sat Binmas.

"Masyarakat mengucapkan  Terima kasih kepada polri atas kinerja bhabinkamtibmas yang pengedepankan sambang secara bersentuhan langsung kepada masyarakat terutama di desa binaannya. Selain mendekatkan diri polri juga melaksanakan silaturahmi guna mencari informasi dalam hal menciptakan situasi kamtibmas yang aman di desa Salak 1, tidak sampai di situ saja Aiptu Ngampun Sitepu memberikan pengalaman pertanian kepada masyarakat seperti menanam beberapa tanaman seperti jeruk, cabai dan lain nya guna menggugah hati masyarakat agar lebih giat dalam bertani ucap Ngampun sitepu.

Setelah melaksanakan sambang Apitu Ngampun sitepu beranjak dari warga desa salak 1 tersebut dengan mengucapkan "Njuah Njuah Bantakerina" yang berarti sukses untuk kita semua.
Komentar Anda

Berita Terkini