Kapolres Tanjung Balai dan Jajaran Kunjungan dan Tatap Muka Kepada Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, Berikut Arahannya

author photo

T.Balai, Moltoday.com – Kepolisian Resor Tanjung Balai dan jajarannya melakukan kunjungan dan tatap muka kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat di Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjung Balai, Sumatera Utara.

Giat yang dilakukan pada Selasa (21/7) sekira 11:40 WIB tersebut langsung dipimpin Kapolres Tanjung Balai, AKBP Putu Yudha Prawira, S.I.K., M.H., yang didampingi Wakapolres Tanjung Balai Kompol Jumanto, S.H.,M.H., dan Kapolsek Teluk Nibung Polres Tanjung Balai RAZ. Simamora, serta Kanit Intel Polsek Teluk Nibung Aiptu Sutikto.  


Giat kunjungan dan tatap muka yang di gelar tersebut bertujuan membangun serta membina hubungan kekerabatan dan keakraban antara Polri dengan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.

“Kunjungan silaturahim dalam bentuk bertatap muka langsung ini sudah menjadi agenda Giat Polres Tanjung Balai dan seluruh Jajaranya dalam membangun keakraban dan kekerabatan POLRI kepada Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama untuk mewujudkan Kamtibmas di Kota Tanjung Balai, khususnya di wilayah hukum Polres Tanjung Balai, “ucap Kapolres Tanjung Balai kepada Delinews Network, Rabu (22/7) pagi.


Kapolres Tanjung Balai AKBP Putu Yudha juga mengatakan, dalam kunjungan dan tatap muka tersebut juga membahas isue-isue yang berkembang di dalam masyarakat Kota Tanjung Balai, agar keamanan dan ketertiban di Kota Tanjung Balai tetap terjaga dengan baik dan terkendali.


Dalam kesempatan giat yang di gelar tersebut, Kapolres Tanjung Balai juga menyampaikan kepada para Kepala Lingkungan yang turut hadir agar menggalakkan kembali pos keamanan lingkungan (pos kamling) dan berkordinasi kepada Polsek Teluk Nibung.

Kepada Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama, Kapolres Tanjung Balai mengajak turut membantu dan mendukung tugas Kepolisian, khususnya Polres Tanjung Balai dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Kota Tanjung Balai. Dan juga agar para Tokoh Agama terus menerus menghimbau umat agama masing masing untuk tetap menjaga toleransi dan kerukunan umat beragama, agar terciptanya situasi yang harmonis dan kondusif di Kota Tanjung Balai.

“Tanpa bantuan dan partisipasi yang aktif dari seluruh elemen masyrakat, maka situasi kamtibmas yang aman dan kondusif mustahil terwujud, maka dari itu Kami mengharapkan, dengan kegiatan-kegiatan seperti ini akan tercipta jalinan hubungan yang baik antara Kepolisian dengan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama,” ucap Kapolres dalam arahannya.

Dalam kegiatan tersebut, Tokoh Masyarakat dan para Tokoh Agama menyampaikan rasa terimakasih dan apresiasinya, kepada Polres Tanjung Balai, khususnya kepada Kapolres Tanjung Balai adanya agenda kunjungan dan tatap muka tersebut.

“Kami sangat berterimakasih atas kunjungan Bapak Kapolres Tanjung Balai dan Jajarannya, sebagai apresiasi, kami mewakili Tokoh Masyarakat dan para Tokoh Agama selalu siap mendukung tugas Kepolisian, khususnya Polres Tanjung Balai, dalam rangka menjaga Kamtibmas di wilayah Kota Tanjung Balai. Dan harapan kami, agenda kegiatan seperti ini tetap terus dilakukan demi mempererat tali silaturahmi yang baik untuk memupuk rasa persaudaraan antara Polri dengan para Tokoh,” ucap para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama yang dikunjungi.   

Beberapa Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama yang dikunjungi yakni, Bapak H. Sofyan Marpaung selaku Tokoh Agama di Jln. Sipori Pori Lingk.IV, Kel. Kapias Pulau Buaya Kec. Teluk Nibung Kota Tanjung Balai, Husni Marpaung, Jln. Rel KA Lingk-I Kel. Kapias Pulau Buaya Kec. Teluk Nibung Kota Tanjung Balai, selaku Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat H. Amir Puad, S.Pdi, Jln. Burhanuddin Lingk-V Kel. Perjuangan Kec. Teluk Nibung, Kota Tanjung Balai.


Kegiatan kunjungan tersebut berakhir pukul 12:35 WIB situasi aman dan kondusif. (Bern/Red)



Komentar Anda

Berita Terkini