Hardi Ismanto Hadiri Peringatan Isra' Mi'raj di Masjid Ar-Rohani

author photo


Sunggal - Moltoday. com : Kandidat Bakal Calon (Balon) Kepala Desa Paya Geli priode 2022 - 2028 Hardi Ismanto menghadiri Peringatan Isra' Mi'raj yang berlangsung di Masjid Ar-Rohani Jalan Sei Mencirim Dusun I Desa Paya Geli Kecamatan Sunggal, Deli Serdang , Sabtu (20/3/2021) malam.

Dalam kata sambutannya Ustad H.Marasonang Siregar S.Pdi selaku Ketua Kenaziran Masjid Ar-Rohani, dihadapan Almukarom Al Ustad Ismail S. Pdi, mengajak masyarakat agar tetap menjaga kebersamaan satu dengan yang lainnya.

"Apalagi sebentar lagi kita memasukki bulan suci Ramadhan,  kalau bisa kebersamaan itu semangkin kuat. Sehingga syiar islam dan ukhuwah islamiyah terasa kental di lingkungan dusun I ini, terkhusus di masjid yang sama kita cintai ini," katanya.



Sementara itu, Kepala Desa Paya Geli yang diwakili Kepala Dusun I Sulaiman S.Ag dalam arahannya tetap menghimbau warga agar tetap menerapkan prokes kesehatan. "Jangan sampai pelaksanaan acara yang baik ini menjadi cluster baru penyebaran covid-19. Tapi saya apresiasi, pihak panitia yang menyediakan tempat cuci tangan, membagikan masker dan menjaga jarak pada seluruh warga yang hadir," jelasnya.

Sedangkan Ustad Ismail, dalam ceramahnya sangat mengapresiasi semangat remaja islam Ar-Rohani yang melaksanakan acara Isra' Mi'raj ini secara sederhana tapi bagus.



"Yang paling utama itu, makna peringatan perjalanan nabi Muhammad dalam Isra' Mi'raj tersampaikan kepada umat muslim yang ada di Desa Paya Geli ini. Sebab, anak-anak muda yang perduli islam seperti inilah yang diperlukan pada zaman modern seperti sekarang ini," ucapnya.

Dikesempatan ini, Hardi Ismanto yang merupakan Balon Kepala Desa Paya Geli, juga memberikan aplouse kegiatan keagamaan yang diprakarsai pemuda/i masjid Ar-Rohani.

"Kalau bukan kita yang membimbing para generasi muda islam untuk mencintai agama 'Rahmatan lil Alamin' ini, siapa lagi. Untuk itu, saya berjanji apabila nanti terpilih sebagai Kepala Desa, akan lebih memperhatiakan setiap kegiatan PHBI di 7 dusun yang ada di Desa Paya Geli," punkasnya.

(A-1Red). 

Komentar Anda

Berita Terkini