Prihatin Atas Penyebaran Covid-19, Sertu Apriadi Ajak Satgas PPKM Desa Tanjung Selamat Aktif Himbau Masyarakat

author photo


Sunggal, Deliserdang - Moltoday.com: Prihatin atas penyebaran covid-19 yang hingga saat ini semangkin meningkat diwilayah Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang, anggota Koramil 01/SGL Sertu Apriadi Siahaan Babinsa Desa Tanjung Selamat mengajak Satgas PPKM skala mikro Desa Tanjung Selamat, untuk mengaktifkan kembali kegiatan 'Pos Penanganan Covid 19' di Pusat keramaian, Minggu (15/8/2021) sore pukul 16.30.

Selain melibatkan Tim Satgas PPKM skala mikro Desa Tanjung Selamat, ikut bergabung dalam kegiatan penanganan COVID 19 di tempat keramaian ini antara lain, Kepala Dusun Desa, Anggota Karang taruna.

"Terlebih dahulu kita melakukan pembentukan Posko PPKM sekala Mikro ditempat keramaian tepatnya di pajak Tanjung Selamat. Selain itu
memberikan himbauan kepada
warga untuk selalu melakukan
prokes dalam setiap aktifitas. Dan juga membagikan masker kepada
warga yang tidak menggunakan
masker di tempat keramaian," kata Sertu Apriadi.



Harapannya, sambung Sertu Apriadi, apa yang mereka perbuat bersama Tim Satgas PPKM Desa hari ini, bisa bermanfaat dan dapat menekan berkembangnya Virus Covid 19 di tengah tengah masyarakat, khususnya di Kecamatan Sunggal.

"Tanpa peran serta kita bersama, mustahil apa yang diharapkan oleh pemerintah Kabupaten Deli Serdang untuk menekan angka pasien Covid-19 dapat terwujud. Untuk itu kami menhimbau masyarakat, agar mematuhi penerapan PPKM ini dan menerapkan prokes kesehatan yang ketat," pintanya. (A-1Red) 

Komentar Anda

Berita Terkini