Sambut Ramadhan, BKM Masjid Ar-Rohani Bersama Ratusan Masyarakat Lakukan Acara "Punggahan"

author photo
teks foto: Ketua BKM bersama Calon Kades Paya Geli  Hardi Ismanto

Paya Geli - Moltoday.com: Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1443 H, Badan Kenaziran Masjid (BKM) Ar-Rohani melakukan acara 'Punggahan' (Makan Bareng) bersama ratusan masyarakat Dusun I Desa Paya Geli Kecamatan Sunggal Deliserdang, Rabu (30/3/2022) malam.

Sebelum acara dimulai, terlebih dahulu diisi dengan sambutan dari Kepala Dusun I Desa Paya Geli Sulaiman S.Ag dan tausiyah yang disampaikan oleh H.Marasonang Siregar S.Pdi.

Mewakili Kepala Desa Paya Geli, Sulaiman S.Ag, dalam sambutannya mengatakan, bahwa pada prinsipnya pemerintah Desa sangat mendukung kegiatan yang sifatnya positif. "Termasuk acara 'Punggahan' yang dilakukan BKM Masjid Ar-Rohani bersama masyarakat Dusun I malam ini. Sehingga akan tercipta suasana kondusif saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan nanti," katanya.



Sementara itu, Dalam 'Kulibas' (Kuliah Libelas Menit) Ustadz Marasonang menyampaikan, akan  pentingnya menyambung tali silaturahmi diantara warga. "Apalagi dalam waktu hitungan hari, kita akan melaksanakan ibadah puasa Ramadhan. Makanya, dengan kegiatan 'Punggahan' yang setiap tahun dilakukan, dapat melebur dosa dan saling memaafkan diantara kita," ucapnya.



Oleh sebab itu, lanjutnya, kegiatan yang baik seperti ini harus terus kita berdayakan. "Ibadah Ramadhan itu merupakan milik orang yang beriman. Dan pastinya, orang yang menyambung tali silaturahim sudah pasti orang beriman. Sehingga nantinya Ramadhan menjadikan kitaenjadi manusia yang bertaqwa," jelasnya.



Amatan wartawan, diakhir acara 'Punggahan' ratusan masyarakat yang terdiri dari kaum ibu, remaja dan bapak-bapak serta BKM Masjid Ar-Rohani bersama salah satu calon Kepala Desa Paya Geli bernomor urut 3, yaitu Hardi Ismanto (Pading) melakukan makan bersama.
(A-1Red)


Komentar Anda

Berita Terkini