Moltoday.com - Medan, Merayakan hari ulang tahun nya yang ke 54 tahun, Benny H Sihotang membagi-bagikan beras berisi 5 kg kepada warga di kelurahan Helvetia, usai kegiatan Sosialisasi Perda yang dibawakan oleh istrinya, Dame Duma Sari Hutagalung di Jalan Beringin II, Sabtu (2/7/2022) sore.
Sembari mengucapkan selamat hari ulang tahun, warga merasa senang menerima beras dari politisi partai Gerindra DPRD Provinsi Sumatera Utara tersebut.
Dalam kesempatan ini, Benny H Sihotang mengungkapkan, hari ulang tahunnya kali ini, merupakan berkat yang dia terima dari Tuhan. Sebab, keberkahan yang dia terima hingga sekarang, adalah nafas kehidupan dan diberi umur panjang.
"Saya sudah merasakan bagaimana rasanya mau mati, saat virus Corona jenis Delta menyerang. Saya sudah pasrah saat itu, namun do'a tetap saya panjatkan. Dan ketika saya sembuh, maka saya percaya bahwa Tuhan sudah menerima doa saya dan masih sayang kepada saya sekeluarga," ujarnya.
Benny yang juga Ketua Komisi D DPRD Sumut ini menyebut, tugasnya sudah purna untuk keluarga, namun untuk membantu masyarakat khususnya di provinsi Sumatera Utara, dirinya tidak mengenal kata purna atau pensiun.
"Jika masih dipercaya kembali duduk sebagai anggota dewan ditahun politik 2024, saya dan istri saya Duma Dame yang juga anggota DPRD kota Medan, untuk maju kembali agar secara bersama kita semua dapat membantu masyarakat di kota Medan dan Sumatera Utara," ucapnya.
Perayaan HUT ke 54 tahun Benny Sihotang tersebut, tampak hadir Dame Duma Sari Hutagalung, (Istri -Benny Sihotang), anak, menantu beserta Cucu, Keluarga Besar, Keluarga Marga Sihotang dan para pengurus PAC dan Ranting Partai Gerindra kecamatan Medan Helvetia.
Sambil menyanyikan lagu "Selamat Ulang Tahun" kepada Benny H Sihotang, terlihat Istri dan anak beserta Cucu dari keluarga besar mantan Dirut PUD Pasar Kota Medan ini bergembira dan meminta Benny meniup lilin yang disediakan pada kue ulang tahunnya.
Amatan wartawan, suasana perayaan HUT ke 54 tahun Benny Sihotang ini dirayakan dengan sederhana dan penuh sukacita.
"Selamat ulang tahun kepada pak Benny Sihotang, semoga tetap sehat selalu, panjang umur dan terus dapat membantu warga masyarakat di kota Medan dan di Provinsi Sumatera Utara," sorak serentak anggota PAC dan Ranting Partai Gerindra Kecamatan Medan Helvetia. (A-1Red)