Bandel,,,! Walau Pernah Diwanti - Wanti oleh Petugas, Panitia Judi Dadu di Pondok Seng Patumbak Berani Buka Lapak kembali

author photo

 

Praktek perjudian dadu putar (Foto Ilustrasi/ist) 

PATUMBAK | Walau sudah pernah di grebek oleh petugas Kepolisian dari Sektor Polsek Patumbak Polrestabes Medan, panitia Judi Dadu Putar di warung milik salah satu warga berinisial UG Dusun VII Pondok Seng Desa Patumbak I, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deli Serdang, berani buka lapak kembali.


Padahal waktu saat penggrebekan itu, petugas sudah mewanti - wanti pemilik warung agar kedepanya jangan coba- coba lagi menyediakan tempat guna praktek perjudian di warung tersebut, namun himbauan petugas tidak diindahkan.

Intinya, sampai saat ini praktek perjudian jenis dadu putar itu tetap berlangsung di warung milik UG tersebut dengan bebas tanpa ada sedikit pun rasa risih dengan kedatangan petugas. 

Menurut keterangan narasumber yang layak dipercaya menyebutkan, kalau  praktek perjudian dadu putar di warung milik UG itu sudah berlangsung cukup lama tanpa pernah mendapat penindakan dari aparat penegak hukum setempat.

" Sudah lama beroperasi bang, waktu di grebek Polsek Patumbak kemaren seminggu sempat berhenti habis itu eksis terus sampai saat ini," terang narasumber yang minta identitasnya dirahasiakan kepada wartawan Kamis (22/12/22).

Lanjut dikatakanya, kalau praktek judi dadu di warung UG itu buka pada tengah malam. " Bukaknya malam bang, sekitar jam 09.00 Wib keatas sampai pagi," ujarnya.

Ia juga menjelaskan, kalau gelanggang judi dadu di warung UG tersebut sudah mulai ramai dikunjungi para pemain.
" Pemainya sudah lumayan ramai bang karena terkadang pemain luar juga datang ke tempat itu," jelasnya.

Terkait itu, untuk mengantisipasi adanya tindakan kriminalitas khususnya pencurian di desa itu, warga meminta kepada pihak Kepolisian Polsek Patumbak Polrestabes Medan agar segera mungkin menghentikan praktek perjudian jenis dadu putar di warung UG dusun VII Pondok Seng Desa Patumbak I tersebut karena sudah meresahkan. 

" Resahlah bang, halnya semenjak adanya praktek perjudian itu setiap malam ada orang yang tidak kami kenel melintas keluar masuk arah kampung kami ini, takutnya nanti mereka kalah main judi barang berharga kami jadi sasaran,"  ucap warga itu.( DB/RED)

* B e r i t a  B e r s a m b u n g...

Komentar Anda

Berita Terkini