Polsek Medan Tuntungan Kembali Patroli Antisipasi 3C Geng Motor

author photo
Polsek Medan Tuntungan saat melakukan patroli

MEDAN | Polsek Medan Tuntungan Polrestabes Medan kembali melakukan patroli di seputaran titik titik rawan yang sering terjadi gangguan kamtibmas di Wilayah Hukumnya.

Dan pada hari ini, Jumat (9/6/ 2023) mulai pukul 12.00 wib, Polsek Medan Tuntungan melakukan patroli di Jalan Jamin Ginting Simpang Simalingkar, Jalan Setia Budi Ujung Simpang Selayang, Jalan Flamboyan Raya Simpang Melati, RSUP Adam Malik Jalan Bunga Law, Jalan Jamin Ginting laucih dan Jalan Jamin Ginting Simpang Tuntungan.


Adapun pelaksana dalam giat patroli kali ini antaralain Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Christin M Simanjuntak,S.S.M.H, PS Kanit Samapta Aiptu Rademtus Karo Karo, Unit Patroli Briptu Bobby Sandyka dan Unit Intel Bripka Benny S.

Menurut keterangan Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Christin Malahayati Simanjuntak SS MH, bahwasanya dilakukanya patroli itu guna mengantisipasi kerawanan kamtibmas 3C geng motor di wilayah hukumnya. 

" Patroli rutin ini kita lakukan guna mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas, Objek Vital, Tawuran, Geng Motor dan Balap Liar di seputaran wilkum Polsek Medan Tuntungan," jelas Iptu Christin.

Tapi terangnya, dalam giat itu pihaknya tidak menemukan adanya gangguan kamtibmas yang dapat meresahkan masyarakat.

"Petugas pos kamling/pam swakarsa tetap berkordinasi dengan personil polsek medan tuntungan, dan beberapa objek vital seperti bank juga aman dan kondusif," terangnya.( RED)
Komentar Anda

Berita Terkini