Pengamanan Event Internasional Aquabike Jetski World Championship Lake Toba 2023 di Bandara KNO Berjalan Sukses

author photo
Kanit Reskrim Kawasan Bandara KualanamuIPDA. RICHY RICARDO SEMBIRING, SH, MH, saat memimpin apel di posko terpadu. 

DELISERDANG | Pelaksanaan pengamanan penyambutan dan Pemulangan peserta Event Internasional Aquabike Jetski World Championship Lake Toba 2023 di Posko Terpadu di Bandara Kualanamu International Airport (KNO) berjalan sukses.

Kanit Reskrim Kawasan Bandara Kualanamu IPDA. RICHY RICARDO SEMBIRING, SH, MH sebagai perwira pengendali pengamanan penyambutan dan kepulangan Peserta Aqua Bike Jetski yang dilaksanakan di Karo, Dairi, Toba dan Samosir, mulai tanggal 22-26 November 2023. Sesuai surat perintah yang  dikeluarkan  Kapolresta Deliserdang AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo SIK.

Rangkaian kegiatan pengamanan yang dilaksanakan di Bandara KNO mulai dari kedatangan peserta dalam kegiatan tersebut berjalan dengan sukses.

IPDA RICHY RICARDO SEMBIRING, sebagai perwira pengendali pengamanan dilingkungan bandara KNO, menyampaikan ucapan syukur dan terimakasih kepada seluruh maskapai dan stakeholder penerbangan bandara Kualanamu International Airport (KNO) serta masyarakat di kawasan bandara dalam menyukseskan kegiatan Event Aquabike Jetski tersebut.

Dijelaskannya, bahwa Pengamanan yang dilakukan di Posko Terpadu kawasan bandara KNO merupakan perintah langsung Kapolresta Deliserdang AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo SIK, untuk wilayah Sumut khususnya di wilayah hukum Polresta Deliserdang TMT 20 November 2023 S/d 27 November 2023.


Diketahui, pada ajang event olahraga balap air internasional ini terdapat empat atlet Indonesia yang turut bersaing di lintasan kawasan Danau Toba.  Mereka adalah Lucky Limanjaya, Makaio Wymlie, Hilman Kurniawan, dan Kanina Ramadhina.

Kejuaraan Dunia Jetski Aquabike 2023 mempertandingkan dua kategori utama yaitu balap ketahanan atau endurance dan Grand Prix (GP).

Kategori endurance berlangsung di Kabupaten Karo (22/11), Kabupaten Dairi (23/11), dan terakhir di Kabupaten Samosir (24/11). Total para pembalap akan melewati rute sejauh 188 km dalam kategori tersebut

Kemudian, kategori GP Danau Toba 2023 memainkan nomor sirkuit di Kota Balige, Kabupaten Toba pada 25-26 November yang diikuti oleh 77 rider. Dalam nomor ini ada lima kategori yang dipertandingkan yakni Ski GP1, Runabout GP1, Ski Ladies GP1, Freestyle, dan Parallel Slalom.(HS/Lubis/Red) 


Komentar Anda

Berita Terkini