Anggota DPRD Sumut Komisi A, Royana Marpaung,SE Inisiator Baksos Jumat Bersih di Taman Baldes Medan Helvetia

author photo
Ket foto : Anggota DPRD Sumut Komisi A, Royana Marpaung,SE, menyerahkan bantuan 200 kg cet minyak kepada Camat Medan Helvetia Parlindungan Nasution, S.Sos, MAP dalam Bakti Sosial Taman Baldes pada Jum'at bersih, Jum'at (08/03/2019), sekira 08:00 Wib. 
Ikuti terus Info berita ter update di Moltoday.com...Kirim info seputar berita, wisata, kuliner, promo, ke No Whatsapp : 0813 7575 5988


Publisistik  : Bern.M
Editor : Bern/Redaksi

MEDAN,MOLTODAY.COM  | Royana Marpaung,SE., Anggota DPRD Sumatera Utara komisi A bersama Camat Medan Helvetia dan jajarannya melaksanakan Bakti Sosial Jum'at bersih di Taman Baldes Helvetia, Medan pada Jum'at (08/03/2019).



Gelar dimulai sekira 08:00 Wib, dihadiri langsung Camat Medan Helvetia, Parlindungan Nasution, S.Sos, MAP dan seluruh jajaran Lurah se-Kecamatan Helvetia dan para Kepala Lingkungan se- Kecamatan Medan Helvetia.



Royana sebagai inisiator pelaksanaan mengatakan, gelar bakti sosoal ini sudah direncanakan jauh hari sebelumnya, yang merupakan hasil reses-reses yang menjadi masukan dari Warga dan Masyarakat Kecamatan Medan Helvetia perihal penggunaan Taman Baldes yang selama ini nampak kurang terawat dan kotor.

Dalam mengantisipasi dan menekan penggunaan narkoba di kalangan generasi muda, agar Taman Baldes tersebut tidak dijadikan tempat para pemakai narkoba tersebut, hal ini juga diungkap Royana Marpaung,SE., selaku Anggota Komisi A di DPRD Sumut.

"Dari hasil reses-reses yang sudah dilaksanakan, masukan warga Helvetia mengenai kurang terawat, kotor dan kurangnya penerangan, sehingga digunakan para muda-mudi tidak pada fungsinya,"kata Royana.

Kegiatan bakti sosial Jum'at bersih ini sebelumnya sudah didiskusikan kepada Camat Medan Helvetia oleh Anggota Komisi A DPRD Sumut, Royana Marpaung,SE, yang diterima langsung Camat Medan Helvetia Parlindungan Nasution, S.Sos, MAP bulan lalu.

Kegiatan Bakti Sosial Jum'at bersih dengan melakukan pengecetan pada bangku tembok taman dan pembabatan rumput dan selokan air disekitar taman Baldes Helvetia. Dan dalam hal ini, Royana Marpaung,SE, menyumbangkan 200 kg cet minyak.

Harapan Royana nantinya taman ini digunakan pada tempatnya, bersih, terang dan indah, sehingga warga yang melintas tidak takut lagi. 

Royana juga menambahkan, harapan kedepannya, Kecamatan Medan Helvetia dapat merawatnya, khususnya kebersihan, keindahan dan penerangannya.


RELOAD VIDEO 



Komentar Anda

Berita Terkini